Tangerang, 29 September 2024 - PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (Garudafood) semarakkan Halal Indonesia International Industry Expo (Halal Indo 2024) yang didukung oleh Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.Pameran ini berlangsung dari 26 hingga 29 September 2024 di Hall 9-10 ICE BSD City, Tangerang.
Pameran ini dirancang sebagai wadah yang strategis untuk mempererat sinergi antar pelaku industri, memperluas jaringan bisnis, serta mempromosikan produk-produk halal berkualitas tinggi ke pasar domestik maupun global. Halal Indo 2024 menyajikan beragam inovasi dan solusi dari berbagai sektor industri halal, meliputi makanan dan minuman, farmasi, kosmetik, fesyen muslim, hingga pariwisata ramah muslim. Acara ini menjadi titik temu yang efektif bagi para produsen, distributor, dan konsumen untuk menjalin kerjasama yang saling menguntungkan.
Halal Indo Expo 2024 dihadiri oleh lebih dari 300 peserta dari berbagai sektor, termasuk Garudafood yang terus meningkatkan kepercayaan konsumen dan memenuhi kebutuhan konsumen akan produk halal. Kehadiran Garudafood dalam pameran ini merefleksikan komitmen perusahaan terhadap pertumbuhan industri halal di Indonesia yang memiliki potensi besar untuk menjadi pemimpin pasar global.