Kamis, 16 Desember 2021

CEO Garudafood Kembali Raih Penghargaan Indonesia Most Acclaimed CEO (IMACEO) 2021

Jakarta, 16 Desember 2021 - Untuk kali ke-5 WartaEkonomi.co.id Research and Consulting menetapkan Bpk. Hardianto Atmadja sebagai Penerima Penghargaan Indonesia Most Acclaimed CEO 2021 with Outstanding Leadership in Developing Business Product and Service Innovations, (Category: Consumer Goods).

Acara yang diselenggarakan secara virtual ini dihadiri oleh Bpk. Sandiaga Uno selaku menteri pariwisata dan ekonomi kreatif RI dan Bpk. Muhamad Ihsan selaku CEO & chief editor wartaekonomi.co.id. Bpk. I Made Astawa selaku Corporate Secretary PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk hadir mewakili Bpk. Hardianto menerima penghargaan tersebut.

IMACEO 2021 mengusung tema Leading with Harmony to Achieve Future Glory mengapresiasi kinerja pemimpin perusahaan dalam meningkatkan performa perusahaan terutama di masa sulit pandemi Covid-19 serta melihat pentingnya peran pemimpin perusahaan terutama selama masa pandemi yang terus melakukan perkembangan dan memberikan stimulan positif terhadap roda perekonomian di Indonesia.

Melalui kepemimpinan Bpk. Hardianto, Garudafood terus menerus melakukan berbagai terobosan dan mencari new ways di semua lini operasional. Garudafood optimistis dapat mempertahankan tren kinerja positif hingga akhir tahun 2021 dan akan menjadi lebih baik lagi di tahun depan.

Selamat kepada Bpk. Hardianto Atmadja atas pencapaiannya sebagai one of Indonesia Most Acclaimed CEO 2021!